Sistem Drip-Irigasi Bertenaga Sinar Matahari Pertama Di Indonesia Oleh SurfAid
Implementasi pompa air tenaga surya – Surfaid adalah organisasi amal Internasional yang mendedikasikan program-programnya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat khususnya ibu dan anak. Salah satunya, SurfAid tergerak untuk membantu memperbaiki kualitas kesehatan warga Desa Kanca, Bima. Surfaid ingin meningkatkan taraf hidup warga tanpa merubah mata pencaharian utamanya. Sehingga dibangun Sistem Drip-Irigasi Tenaga Surya. Bekerjasama dengan Sanspower sebagai sebagai penyedia teknologi Pompa Air Tenaga Surya (PATS) Lorentz di Indonesia. Program ini dibangun dengan tujuan untuk menyediakan air irigasi sepanjang waktu. Sehingga warga Desa Kanca bisa menanam berbagai jenis tanaman dan tidak khawatir akan mengalami gagal panen akibat rendahnya curah hujan.
Mengandalkan Hujan Musiman, Pertanian di Desa Kanca Sangat Rentan Gagal Panen
Di Desa Kanca, kecamatan Parado, Sumbawa, 51% populasi hidup dalam kemiskinan (dibandingkan dengan 11% secara nasional), dengan 40% lainnya beradadi margin kemiskinan. Kebanyakan orang adalah petani subsisten, dan mengandalkan hujan musiman. Tetapi karena curah hujan semakin tidak teratur, kerawanan pangan dan kemiskinan semakin memburuk. Surfaid dengan programnya Sistem Drip-Irigasi Tenaga Surya mencoba untuk memaksimalkan produktivitas warga dengan memberikan alternatif pengairan yang selalu tersedia sepanjang tahun. Hal ini secara langsung maupun tidak langsung akan mampu meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat khususnya ibu dan anak.
Pertanian sebagai mata pencaharian utama warga Desa Kanca bergantung sepenuhnya pada lahan tadah hujan. Sulitnya akses daerah serta rendahnya kondisi ekonomi warga, membuat warga Desa Kanca tidak bisa mengalokasikan dana untuk memperbaiki sistem pertaniannya. Mereka hanya bisa menanam sedikit jenis tanaman karena rendahnya curah hujan didaerah tersebut. Apabila kondisi curah hujan semakin rendah, maka mereka akan mengalami kegagalan panen. Gagal panen menyebabkan kelangkaan pangan dan semakin menurunnya kualitas kesehatan warga.
Drip Irigasi Diharapkan Dapat Menjadi Solusi Dapat Bercocok Tanam Sepanjang Tahun
Berangkat dari latar belakang potensi warga sekitar dan potensi alam yang ada, perlu dibuat sistem drip – irigasi yang sesuai. Surfaid bekerja sama dengan Sanspower mendesain sistem dari awal hingga operasional pompa di lapangan. Sanspower mencoba ikut berkontribusi dalam program ini dengan memberikan dukungan penyediaan pompa air tenaga surya, dukungan personil teknis, dukungan edukasi pada warga lokal, dan tentunya dukungan after sales untuk menjaga kelanjutan sistem pompa tersebut. Sanspower mencoba pula mengedukasi warga bahwa energi surya sangat memungkinkan, aman, bersih, dan mudah digunakan salah satunya untuk aplikasi pompa air. Diharapkan dengan edukasi tersebut sistem dapat terus bertahan memberikan manfaat berkelanjutan.
Sistem Drip-Irigasi Tenaga Surya yang dibangun di Desa Kanca ini adalah yang pertama di Indonesia. Berjalannya sistem ini telah membuat perubahan besar pada warga Desa Kanca. Mereka tidak perlu lagi mengalami gagal
panen akibat tidak adanya air untuk irigasi. Selain itu, taraf hidup warga meningkat karena mereka bisa menanam berbagai jenis tanaman konsumsi dan tanaman yang bisa diperjual belikan sepanjang tahun, tanpa bergantung dengan curah hujan. Implementasi Pompa air tenaga surya ini juga memberikan kontribusi penyelamatan lingkungan karena akan mengurangi ketergantungan pada sumber energi fosil dan meningkatkan penggunaan energi bersih yang berkelanjutan. Selanjutnya dengan menanamkan prinsip dari warga, oleh warga, untuk warga dan memastikan kepemilikan lokal, diharapkan perubahan-perubahan positif tersebut dapat dipertahankan dalam jangka waktu yang lebih lama.
Produksi pangan yang mencukupi dan berkelanjutan diharapkan mampu meningkatkan tingkat kesehatan warga
Berjalannya sistem drip – irigasi tenaga surya menggunakan pompa surface ini membantu program Surfaid membuat kemajuan besar dalam memberikan dukungan produksi pangan di Desa Kanca. Produksi pangan yang mencukupi dan berkelanjutan diharapkan mampu meningkatkan tingkat kesehatan warga. Didukung dengan sistem kesehatan masyarakat yang lebih baik, baik dari fasilitas sanitasi, pola hidup, dan utamanya kesadaran warga kepada pentingnya hidup sehat, akan mampu meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat.