Maret 17, 2021

Dukung Nawacita, Desa Tunjukkan Tajinya Melalui BUMDes yang Dikelola

sumber dana bumdes dana desa 2021 Sanpower

Dukung Nawacita, Desa Tunjukkan Tajinya Melalui BUMDes yang Dikelola – Setiap tahun anggaran dana desa terus ditambah melihat tingkat kepuasan pemerintah pusat kepada pemerintah desa atas keberhasilannya dalam membangun desa. Ternyata amanah Undang-Undang yang diberikan untuk desa sudah banyak yang tercapai. Salah satunya dengan melejitnya kemajuan badan usaha milik desa (BUMDes) di seluruh penjuru Indonesia. Tidak jarang jika pemerintah desa  memanfaatkan dana desa sebagai sumber dana BUMDes, dan menunjukkan keberhasilannya.

Dana Desa menjadi salah sumber dana BUMDes-BUMDes yang telah maju ini. Hal ini memang diperlukan, untuk menciptakan sesuatu yang bernilai tinggi, pengorbanan dan perjuangan yang tinggi juga harus dilakukan. Dan pemerintah pusat juga telah berbaik hati memberikan dukungannya dalam bentuk dana desa yang dimanfaatkan untuk sumber dana BUMDes.

BUMDes Amanah Sehati merupakan salah satu BUMDes yang memanfaatkan dana desa sebagai sumber dana BUMDes dan berhasil memberikan keuntungan berlimpah bagi warga dan desanya. BUMDes yang dimiliki oleh Desa S-5 Aek Nabara ini telah didirikan sejak tahun 2016 dengan dasar Peraturan Desa Nomor 04 Tahun 2016 dan SK Nomor 05 Tahun 2017.

Unit usaha yang digeluti dan dikembangkan oleh BUMDes Amanah Sehati ini berupa grosir sembako dan ternak ayam. Omzet BUMDes ini cukup besar, mencapai Rp. 689.260.000,- dengan keuntungannya sebesar Rp. 2.600.000,-.  Secara bertahap BUMDes ini terus berkembang dan menghasilkan kesejahteraan tersendiri bagi warga dan Desa S-5 Aek Nabara.

Baca juga:

Tidak hanya Amanah Sejati, BUMDes Sumber Rejeki juga menjadi BUMDes yang sumber dana BUMDesnya berasal dari dana desa dan sudah mencatatkan keberhasilnya sebagai badan usaha milik desa. Bahkan oleh pemerintah, BUMDes Sumber Rejeki telah dinyatakan membawa Desa Senawar Jaya menjadi salah satu desa percontohan untuk desa BUMDes maju. Omset yang diperoleh BUMDes ini cukup fantastis, mencapai Rp. 600.000.000,- dan keuntungannya sebesar Rp. 36.000.000,-.

BUMDes Sumber Rejeki bergerak dalam bidang usaha sewa tenda dan kursi sebagai usaha prioritasnya. Dengan adanya BUMDes ini warga desa menjadi lebih terbantu, dan beberapa warga yang mempunyai kompetensi di bidang ini juga dapat berkontribusi dalam upaya untuk meningkatkan kesejahteraan dan memajukan BUMDes di desanya tersebut.

Masih banyak lagi contoh BUMDes yang memanfaatkan dana desa sebagai sumber dana BUMDes yang dikembangkan oleh mereka. BUMDes ini juga telah berhasil menjadi contoh yang baik bagi desa-desa lain yang BUMDesnya belum maksimal. BUMDes Mulya Sejahtera contohnya. BUMDes yang dimiliki oleh Desa Mulya Agung ini juga berdiri pada tahun 2016 dengan dasar Peraturan Desa  Nomor 06 Tahun 2016 dan SK Nomor 06 Tahun 2016.

BUMDes Mulya Sejahtera mempunyai unit usaha berupa jual beli gas LPG, obat-obatan dan toko sport. Ketiga usaha ini merupakan usaha prioritas. Omzet BUMDes yan berada di Kabupaten Musi Banyuasin Sumatera Selatan ini menyentuh angka Rp. 540.000.000,- dan keuntungannya sebesar Rp. 54.000.000,-.

Warga Bahagia dan Sejahtera Berkat Kerja Nyata Pemerintah dalam Mengelola Anggarannya untuk Memasang PATS di daerahnya

Peran dana desa memang sudah terbukti dalam mensejahterakan warga, baik yang diperuntukkan sebagai sumber dana penyediaan fasilitas dasar seperti air bersih dan sanitasi maupun sebagai sumber dana BUMDes. Semua itu mempunyai tujuan yang sama, yaitu untuk membahagiakan warga melalui peningkatan kesehatan, kesejahteraan, dan perekonomiannya.

sumber dana bumdes dana desa 2021 Sanpower

Salah satu hal yang dirasakan warga karena peran pemerintah yang melindungi hak mereka adalah terpenuhinya kebutuhan air bersih warga Sumba Timur. Kabupaten yang terletak di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur ini seringkali kekurangan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. Dan ini menjadi semakin parah ketika musim kemarau sudah tiba.

Pemerintah setempat mengatasi masalah kekeringan ini dengan memasang pompa air tenaga surya (PATS) di daerahnya. Untuk menghasilkan output sekitar 15 m3 setiap harinya ini hanya membutuhkan kapasitas panel surya sebesar 6000 WP. PATS di daerah ini dipasang menggunakan head 86 meter. Dengan adanya pemasangan PATS ini warga tidak lagi mengalami masalah kekurangan air bersih lagi, bahkan ketersediaan air terhitung melimpah dan dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan sekunder lainnya seperti untuk menanam tanaman sayur atau kebutuhan minum ternak mereka.

PATS dapat dijadikan pertimbangan untuk merealisasikan program dana desa. PATS juga dapat digunakan desa untuk mendatangkan air dari sumber sebagai usaha pompa air minum desa (PAMDes). Dari PAMDes ini dapat dikelola bersama bahkan di jual ke desa tetangga sehingga selain warga dan desanya sejahtera, sisa hasil usaha juga dapat digunakan sebagai sumber dana BUMDes untuk dapat dikembangkan bersama. PATS pilihan tepat untuk kita semua.

Baca juga: Prioritas Dana Desa 2021 Untuk Penggunaan Pompa Air Tenaga Surya (PATS)

PT Java Surya Teknik (Sanspower) telah membangun ratusan Pompa Air Tenaga Surya (PATS) di seluruh wilayah Indonesia. Kami telah menjadi mitra terpercaya dengan terdaftar sebagai Approved Partner Distribution dari Lorentz Jerman.

Percayakan pembangunan PATS di wilayah anda kepada perusahaan yang memiliki reputasi dalam membangun dan merancang solusi untuk proyek Pompa Air Tenaga Surya (PATS) di wilayah anda.

PT Java Surya Teknik.
Graha Pena Jawa Pos Jl. Ahmad Yani No.88 Lantai 1 ruang 102 Surabaya Jawa Timur
Telp: 031 3360 1211 – 031 3360 1233
Email: hello@sanspower.com
Whatsapp: 081392276191 – 081249911495

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *