Juli 28, 2021

Bangun Saluran Irigasi, Warga Singakerta Manfaatkan Dana Desa

kemendesa dana desa sanspower 16

Pemerintah membuka lapangan kerja baru melalui skema Program Padat_Karya_Tunai (PKT).

Kemendesa, Sanspower – Pemerintah terus mengupayakan pemerataan pembangunan di seluruh pelosok negeri. Pembangunan yang berkelanjutan membantu mendorong peningkatan kesejahteraan nasional melalui desa.

Presiden Jokowi melalui Kemendesa telah membuktikan keberhasilan PKT. Banyak sekali desa yang telah memanfaatkan alokasi dana desa untuk melakukan pembangunan infrastruktur menggunakan tenaga kerja lokal dengan sistem PKT. Desa Singakerta, Kec. Ubud, Kab. Gianyar, Bali menjadi salah satu desa yang telah berhasil menerapkan sistem PKT dan memberikan kemakmuran bagi warganya.

Kemendesa, Sanspower – Pemerintah desa Singakerta berinisiatif membangun subak (saluran irigasi). Dalam proses pembangunannya pemerintah desa menerapkan sistem PKT di mana pekerjanya diambil dari warga sekitar. Gerakan ini seperti gotong royong, akan tetapi ada alokasi dana tersendiri sebagai upah pekerja yang diambilkan dari alokasi dana desa.

Dikutip dari www.merdeka.com, Kemendesa menggelontorkan dana Rp 78.364.860 untuk pembangunan saluran irigasi persawahan. Pembangunan saluran irigasi di Desa Singakerta, mempekerjakan 22 orang, upah yang bisa didapat perharinya adalah 100 ribu rupiah untuk tukang, dan 80 ribu rupiah untuk buruh kasar. Seluruh pekerja adalah penduduk asli dari Desa Singakerta. Kemendesa, Sanspower –

Infrastruktur bisa meningkatkan kualitas produk lokal

Infrastruktur desa berupa saluran irigasi adalahs alah satu upaya desa untuk meningkatkan kualitas produk lokal berupa hasil pertanian. Desa Singakerta memandang bahwa pertanian adalah salah satu titik kunci yang harus diperbaiki dulu agar kualitas hidup warganya semakin baik. Setelah sarana irigasi tersedia lebih memadai diharapkan hasil panen warga lebih melimpah, lahar tidur bisa kembali produktif, dan juga diharapkan bisa menyerap tenaga kerja.

Efek perbaikan yang berkelanjutan inilah yang diharapkan dari pelaksanaan dana desa di Indonesia. Pemerintah di tingkat yang lebih tinggi terus berupaya meningkatkan kualitas warga di skala daerah dan nasional. Sedangkan pemerintah desa bisa mengelola dana desa agar bisa mengikuti perbaikan di skala nasional.

Analogi yang cocok untuk menggambarkan tujuan dana desa adalah jika pemerintah pusat dan daerah membangun jalan tol dan jalan utama provinsi maka pemerintah desa juga ikut membangun jalan desanya. Hal yang demikian ini pada akhirnya akan membuat semua akses jalan dari tiap ujung desa ke desa lain bisa diakses dengan mudah.

Baca Juga >>> Manfaat Dana Desa untuk Bangun Fasilitas Air Bersih

Kemendesa, Sanspower – Pembangunan dengan sistem PKT memberikan manfaat bagi warga desa. Selain manfaat langsung dari adanya infrastruktur yang dibangun, warga juga diuntungkan dengan adanya pendapatan tambahan, baik itu dari upah tenaga pembangunan ataupun penyedia bahan baku lokal.

Terobosan yang dilakukan Kemendesa ini perlu didukung oleh semua pihak agar pemerintah dapat menilai keberhasilan program ini terlepas dari beberapa kekurangan yang perlu disempurnakan.  Dukungan tersebut bukan hanya dari argumentasi semata, tapi juga dapat diwujudkan melalui program-program tepat guna yang dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh warga.

Kemendesa, Sanspower – Seperti misalnya program pembangunan infrastruktur irigasi dan penyedia air bersih. Program seperti ini dinilai sebagai program yang berdampak keberlanjutan sehingga akan mendorong sektor-sektor strategis lainnya untuk lebih berkembang.

Pembangunan sarana penyedia air bersih dapat dilakukan dengan membangun sistem Pompa Air Tenaga Surya (PATS). Pompa ini dilengkapi dengan sistem yang mendukung penggunaan sinar matahari sebagai tenaga penggeraknya.

Kemendesa, Sanspower – Melimpahnya sinar matahari di penjuru negeri menjadikan PATS dapat diterapkan di desa-desa di seluruh Indonesia. Selain mendapatkan akses air bersih, pemerintah desa juga turut mendukung program pemerintah untuk mewujudkan desa berenergi bersih dan terbarukan.

Baca Juga >>> Lawan PHK dengan Pembangunan Infrastruktur Desa


PT. Java Surya Teknik (Sanspower) telah turut memperkenalkan dan mengembangkan teknologi panel surya khususnya untuk membangun ratusan sistem Pompa Air Tenaga Surya (PATS) di seluruh wilayah Indonesia. Kami telah menjadi mitra terpercaya dengan terdaftar sebagai Approved Partner Distribution dari Lorentz Jerman.

Percayakan kebutuhan panel surya anda kepada perusahaan yang memiliki reputasi dalam membangun dan merancang sistem tenaga surya di wilayah anda.
PT Java Surya Teknik.
Graha Pena Jawa Pos Jl. Ahmad Yani No.88 Lantai 1 ruang 102 Surabaya Jawa Timur
Telp: 031 3360 1211 – 031 3360 1233
Email: hello@sanspower.com
Whatsapp: 081392276191 – 081249911495

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *