Oktober 29, 2020

Komponen Lampu PJU yang Menggunakan Panel Surya

lampu pju panel surya

Komponen Lampu PJU Tenaga Surya yang Menggunakan Panel Surya – Lampu penerangan ialah salah satu kebutuhan yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat untuk sebuah tempat. PJU atau penerangan jalan umum dapat membantu membuat sebuah tempat menjadi lebih terang dan hidup. Salah satu jenis yang sering digunakan ialah lampu dengan sumber yang berasal dari tenaga surya.

Jenis ini sudah digunakan di banyak daerah baik di desa maupun di kota besar yang ada di Indonesia. Jenis lampu tersebut lebih efektif dan efisien karena menggunakan bantuan cahaya matahari untuk bisa berfungsi. Pada jenis lampu ini terdapat beberapa bagian penting yang menjadi komponen pelengkap yang membuat fungsinya bisa berjalan.

Pusat dari lampu ini ialah panel surya yang memiliki fungsi utama. Selain itu, ada pula komponen lain yang memiliki fungsi masing-masing untuk membantu fungsi utama dari komponen tadi. Untuk lebih jelasnya berikut penjelasan dari beberapa komponen utama yang ada pada lampu PJU tenaga surya.

panel surya komponen pju konvensional

Controller (Solar Charge Controller)

Controller ini memiliki fungsi untuk mengatur energi surya yang didapatkannya dari panel. Energi ini kemudian akan disimpan pada bagian baterai yang ada pada bagian lampu tersebut. Pada bagian ini terdapat pengaturan arus listrik dengan searah (DC) serta pengaturan kelebihan daya pada saat proses pengisian baterai.

Bagian ini juga sering disebut dengan pengontrol baterai karena bisa mengontrol kelebihan voltase pada panel surya yang berdampak terhadap daya baterai. Setiap lampu PJU tenaga surya ini pasti memiliki komponen ini karena sangat penting untuk bisa membuat panel berfungsi dengan baik.

Baca Juga: Bisa Dicoba, Inilah Alasan Mengapa Panel Surya Sangat Cocok Di Gunakan Di Indonesia

Baterai

Komponen yang satu ini pasti akan digunakan pada jenis lampu ini agar bisa berjalan dengan baik sesuai fungsinya. Fungsi utamanya ialah menyimpan energi listrik yang diperolehnya melalui bantuan panel yang digunakan. Kapasitas yang dimilikinya akan disesuaikan dengan ukurannya dengan satuan Watt dari panel yang digunakan.

Baterai ini harus bisa memenuhi daya pada waktu satu hari. Hal ini akan membantu kerja panel surya menjadi maksimal karena energi yang dihasilkannya bisa disimpan dengan baik. Dengan begitu, tentu saja lampu PJU ini akan memiliki stok energi yang tersimpan dengan baik pada baterai.

Lampu LED

Komponen yang tak kalah pentingnya lagi pada lampu PJU ini ialah lampu LED. Hasil dari sistem kerja pada setiap komponen yang ada didalamnya akan terlihat dari lampu ini. Apapaun jenis PJU yang digunakan pasti menggunakan jenis lampu ini. Fungsi utamanya ialah menekan biaya serta menyuplai energi listrik menjadi lebih hemat.

Jika dibanding dengan jenis lampu biasa maka daya listrik yang digunakan bisa lebih banyak dan boros. Itu artinya, biaya yang perlu dikeluarkan tentu saja akan lebih banyak. Hal inilah yang menjadi pertimbangan lampu PJU lebih menggunakan lampu LED. Selain itu, efesiensinya didukung oleh tenaga surya sebagai sumber dayanya.

Panel Surya

Terakhir, komponen ini menjadi bagian yang sangat penting. Tenaga surya dapat diserap dan kemudian diubah menjadi energi listrik pada bagian ini. Energi pada matahari mengandung komponen dalam bentuk Foton. Saat Foton mengenai permukaannya, elektron akan tereksitasi dan akan menimbulkan aliran listrik (fotoblvoltaic).

Panel ini menjadi penentu berjalannya fungsi dari lampu ini karena sumber tenaga bisa diperoleh melalui alat ini. Jika tak ada komponen ini maka lampu tersebut tidak akan berfungsi sama sekali karena tidak dapat memperoleh energi matahari dengan baik. Penggunaan komponen ini bersifat wajib dan harus selalu ada dalam jenis lampu ini.

Komponen-komponen ini berperan penting untuk menghasilkan cahaya yang dipancarkan melalui lampu LED. Setiap komponen tentu terbuat dari material berkualitas yang dibuat khusus untuk lampu tersebut. Jika terdapat kerusakan pada salah satu dari komponen tersebut maka komponen tersebut bisa diperoleh di toko khusus.

Itulah beberapa fungsi dari beberapa bagian atau komponen dari lampu PJU tenaga surya. Komponen utama yang harus ada pada lampu ini dan menjadi penentu berfungsinya lampu ini ialah panel surya. Namun, disamping itu setiap komponen yang ada pun sama-sama penting dan saling mendukung berjalannya fungsi dari lampu PJU tenaga surya ini.

Baca Juga:

PT. Java Surya Teknik (Sanspower) telah turut memperkenalkan dan mengembangkan teknologi panel surya khususnya untuk membangun ratusan sistem Pompa Air Tenaga Surya  (PATS) di seluruh wilayah Indonesia. Kami telah menjadi mitra terpercaya dengan terdaftar sebagai Approved Partner Distribution dari Lorentz Jerman.

Percayakan kebutuhan panel surya anda kepada perusahaan yang memiliki reputasi dalam membangun dan merancang sistem tenaga surya di wilayah anda.

PT Java Surya Teknik.
Graha Pena Jawa Pos Jl. Ahmad Yani No.88 Lantai 1 ruang 102 Surabaya Jawa Timur
Telp: 031 3360 1211 – 031 3360 1233
Email: hello@sanspower.com
Whatsapp: 081392276191 – 081249911495

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *