Macam-Macam Pompa Air Tenaga Surya Lorentz
Pompa Lorentz sudah dikenal memiliki kualitas tinggi dengan kemampuan memompa air yang baik. Hal ini dapat kita lihat dari banyaknya varian pompa yang tersedia. Lorentz memiliki sekitar 140 tipe pompa yang didesain sedemikain rupa untuk memenuhi kebutuhan yang beragam. Seperti kebanyakan pompa air lainnya juga dimanfaatkan untuk banyak sektor seperti distribusi air bersih, pertanian, dan sektor industri.
Sektor Air Bersih
Sektor air bersih ini meliputi air bersih untuk konsumsi rumah tangga dan konsumsi massal. Untuk skala rumah tangga, Anda dapat memasang Pompa Air Tenaga Surya (PATS) Lorentz tipe kecil seperti seri PS2 100. Sedangkan untuk penyediaan air bersih skala besar, Anda dapat menggunakan pompa lorentz dengan daya lebih besar mulai seri PS2 150 hingga PSk2 100.
Sektor Pertanian
Penggunaan PATS untuk sektor pertanian ini biasanya digunakan untuk sistem irigasi. Irigasi lahan pertanian bisa sangat beragam, baik dari sumber air yang digunakan ataupun sistem irigasi yang digunakan. Sumber air yang bisa digunakan antara lain dari sungai atau bahkan sumur bor. Beragamnya sumber air ini menuntut tipe pompa yang juga bervariasi. Lorentz memiliki banyak pilihan tipe pompa, kita hanya perlu menghitung kebutuhan dan menyesuaikan tipe pompa yang tepat.
Sektor Industri
Contoh sektor industri yang bisa menggunakan PATS adalah industri pertambangan. Area tambang bisa dikatakan sangat berbeda dengan area tinggal masyarakat pada umumnya. Kegiatan tambang umunya dilakukan di area yang belum terjangkau jaringan listrik PLN. Perusahaan tambang biasanya mempunyai pembangkit listrik sendiri untuk mencukupi kebutuhan listriknya. Terlepas dari kebutuhan listrik pertambangan secara umum, kebutuhan air di pertambangan juga sangat penting. Tidak jarang sumber air berada jauh dari daerah pembangkit listrik, sehingg aperlu jaringan kabel yang panjang untuk memasang pomp air. Tapi dengan PATS kendala ini dapat teratasi.
Guna mengakomodasi kebutuhan air yang beragam inilah Lorentz telah menyediakan sekian banyak tipe pompa. Berikut ini adalah jenis-jenis pompa Lorentz.
Pompa Submersible (Submersible Pump)
Pompa submersible atau pompa celup adalah tipe pompa yang pemasangannya dicelupkan ke dalam air baik itu sumber air sungai, mata air, atau sumur bor. Tipe pompa Lorentz yang termasuk Pompa Submersible ada dua macam yaitu,
- Pompa Sentrifugal. Pompa ini menggunakan prinsip gaya sentrifugal untuk mendorong air ke atas. Seri pompa lorentz yang termasuk pompa sentrifugal adalah yang menggunakan kode C-SJ baik itu untuk seri PS2 ataupun PSk2. C-SJ dapat diartikan C untuk Centrifugal dan SJ untuk Submersible.
- Pompa Helical Rotor. Pompa ini memompa air dari gabungan kerja komponen rotor dan stator karet. Pompa Lorentz menggunakan kode HR untuk Helical Rotor. Pompa jenis HR hanya tersedia untuk seri PS2 100 hingga PS2 4000.
Pompa Permukaan (Surface Pump)
Sesuai dengan namanya, surface pump adalah pompa jenis sentrifugal yang posisinya berada di permukaan tanah. Prinsip kerja pompa ini ada dua yaitu menarik/menyedot dan mendorong air. Surface pump dari Lorentz juga terbagi pada seri PS2 dan PSk2 seperti halnya pada jenis submersible.
Demikian penjelasan singkat tentang macam-macam pompa Lorentz yang tersedia. Dengan varian yang beragan dengan jangkauan head mlai 5 meter hingga 450 meter, sangat memungkinkan memenuhi kebutuhan distribus air dimanapun.
Baca Juga: