Panel Surya untuk Pompa Air – Teknologi Penuh Inovasi
Keberadaan panel surya semakin berkembang dan diterapkan di semua lini. Berbagai konsumen dari petani, mahasiswa, sampai ke tingkat peneliti sedang membincangkan terkait tenaga surya dan berbagai manfaatnya. Semakin tinggi minat para pabrikan dan peneliti untuk lebih berinovasi dalam memanfaatkan tenaga surya sebagai sumber energi. Seperti misalnya pemanfaatan panel surya untuk pompa air.
Sebelum dikembangkan menjadi panel surya untuk pompa air, panel surya lebih sering dimanfaatkan untuk kebutuhan umum seperti lampu rambu lalu lintas dan lampu penerangan jalan umum. Manfaatnya tentu saja sangat besar, untuk lampu rambu lalu lintas, pengguna jalan tidak perlu khawatir lagi ketika terjadi pemadaman listrik. Karena meskipun listrik padam, lampu rambu lalu lintas juga masih tetap dapat beroperasi dengan baik.
Begitu juga untuk lampu penerangan jalan umum, hal ini dapat dimanfaatkan pada daerah-daerah yang belum terdapat akses jaringan listrik konvensional milik PLN. Sehingga malam yang gelap tidak perlu lagi ada, karena sudah ada lampu penerangan jalan umum tenaga surya. Selain beberapa keperluan di atas, dewasa ini anak negeri sudah banyak berinovasi. Berikut beberapa inovasi anak negeri dalam bidang tenaga surya.
Pengembangan Sistem Irigasi Pompa Tenaga Surya (IPTS) Moderen
Badan Litbang Kementerian Pertanian melalui Balai Penelitian Agrokilmat dan Hidrologi (Balitklimat) telah membuat suatu sistem irigasi pompa tenaga surya dengan tujuan meningkatkan produktivitas hortikultura di lahan kering yang hemat energi dan ramah lingkungan.
Pompa air tenaga surya dinilai lebih tepat guna, efisien, dan ekonomis, karena dalam pengelolaannya tidak tergantung pada tenaga listrik atau bahan bakar lainnya. Pompa yang memanfaatkan panel surya untuk pompa air ini tidak membutuhkan biaya operasional yang tinggi. Pompa jenis ini dinilai tidak membebani petani dalam melakukan kegiatan pertaniannya.
Baca Juga: Pompa Air Tenaga Surya Terbaik Untuk Semua Kebutuhan Air Anda
Hasil penelitian yang sebelumnya menggunakan pompa air tenaga surya dengan kombinasi sistem distribusi irigasi mikro (irigasi tetes) dipadukan dengan teknik impact sprinkler pada luasan 0,5 ha lahan yang ditanami bawang merah menggunakan pompa tenaga surya dapat menghemat konsumsi BBM per musim dari 162,5 liter menjadi 58 liter dan biaya pembelian BBM dari Rp. 1.202.000,- menjadi Rp. 425.500, sehingga terjadi penghematan 185%.
Teknologi ARISGY, Inovasi Irigasi Cincin Tenaga Surya
Prof. Dr. Budi Indra Setiawan, Dosen Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan Fakultas Teknologi Pertanian, Institut Pertanian Bogor, yang berhasil membuat ARISGY yang sangat sesuai untuk daerah yang memiliki air sangat terbatas untuk suplai ke tanaman.
Automatic Ring Irrigation with Solar Energy (ARISGY) adalah inovasi teknologi irigasi pertanian otomatis menggunakan irigasi cincin tenaga surya yang berbasis soilmoisture sensor yang dapat menambah efektifitas penyiraman tanaman hingga mencapai 50 %.
Ttiga komponen penting yang ada dalam ARISGY adalah sensor kelembaban, panel surya dan juga irigasi cincin itu sendiri. Sensor kelembaban berfungsi untuk mendeteksi tingkat kelembaban tanah yang dapat di monitoring. Sedangkan panel surya berfungsi untuk menyuplai energi listrik dari pemanfaatan cahaya matahari yang diubah menjadi listrik. Sementara itu, irigasi cincin diperlukan sebagai alat untuk merembeskan air pada tanaman dengan debit yang kecil di daerah perakaran tanaman dengan tujuan untuk menjaga kelembaban tanah.
Berbagai inovasi anak negeri telah dikembangkan dalam upaya memanfaatkan panel surya untuk pompa air. Semoga semua inovasi tersebut dapat terus berkembang dan dinikmati oleh semua masyarakat. Semua inovasi tersebut akan mendukung pompa air tenaga surya terbaik untuk mewujudkan lingkungan hijau bebas polusi.
Baca Juga:
- Pompa Air Tenaga Surya Terbaik Untuk Semua Kebutuhan Air Anda
- Solar Cell untuk Pompa Air – Wujud Pemanfaatan Sinar Matahari sebagai Sumber Energi
PT. Java Surya Teknik (Sanspower) telah turut memperkenalkan dan mengembangkan teknologi panel surya khususnya untuk membangun ratusan sistem Pompa Air Tenaga Surya (PATS) di seluruh wilayah Indonesia. Kami telah menjadi mitra terpercaya dengan terdaftar sebagai Approved Partner Distribution dari Lorentz Jerman.
Percayakan kebutuhan panel surya anda kepada perusahaan yang memiliki reputasi dalam membangun dan merancang sistem tenaga surya di wilayah anda.
Telp: 031 3360 1211 – 031 3360 1233
Whatsapp: 081392276191 – 081249911495