Pasang Solar Panel Unik Di Dunia Yang Bisa Dijadikan Inspirasi
Pasang Solar Panel Unik Di Dunia Yang Bisa Dijadikan Inspirasi. Cuaca sekarang cenderung panas hingga terasa membakar kulit. Penggunaan energi yang tidak ramah lingkungan menjadi faktor utama dari pemanasan yang ada di dunia sekarang ini. Untuk itu kebanyakan orang-orang sekarang banyak mengeluarkan inovasi tentang pembuatan energi yang ramah akan lingkungan.
Energi yang ramah lingkungan tersebut salah satunya yaitu pasang solar panel. Sebenarnya banyak sekali pemilihan pembangkit energi listrik yang ramah lingkungan, namun dalam pembahasan kali ini kita akan membahas tentang pembangkit listrik tenaga surya serta keunikan-keunikan dari bentuk panelnya yang bisa Anda jadikan inspirasi ataupun refrensi.
Pembangkit listrik tenaga surya sudah banyak digunakan oleh berbagai negara yang menginginkan energi listrik yang ramah akan lingkungan. Karena penggunaan energi ramah lingkungan bisa meminimalisir terjadinya global warming dan juga pencemaran-pencemaran lingkungan lainnya. Berikut negara-negara yang menjadikan energi surya sebagai alternatif dan juga penempatannya yang unik yang bisa Anda jadikan inspirasi.
Panasonic solar Ark, Jepang
Inspirasi dari panel unik di dunia yang bisa Anda gunakan pertama adalah Panasonic solar ark yang ada di Jepang. Panel ini menjadi salah satu pembangkit listrik tenaga surya terbesar di dunia dengan 5000 lebih panel yang dipasang. Panasonic solar ark juga dijadikan sebagai monumen dan museum energi di Jepang. Pasang solar panel yang satu ini memiliki desain yang unik dengan bentuk panjang.
Panel berbentuk bunga, Jerman
Selanjutnya yaitu merupakan panel terunik di dunia karena bentuknya bukan datar dan persegi empat, melainkan berbentuk bunga. Salah satu perusahaan ternama di Jerman yaitu smartflower berhasil membuat panel berbentuk bunga yang bisa menghasilkan energi 40% lebih banyak dibandingkan panel yang biasanya.
Bentuk panel yang sedemikian rupa terinspirasi dari bunga matahari, panel ini memiliki sistem kerja secara otomatis, yaitu ia akan mekar secara otomatis apabila matahari terbit dan juga bisa melacak pergerakan matahari. Energi yang dihasilkan oleh pasang solar panel ini diklaim bisa melengkapi kebutuhan energi rumah tangga karena satu unitnya bisa memproduksi 3.400 hingga 6.200 kWH.
Stadion Nasional Taiwan
Stadion yang memiliki kapasitas 50.000 kursi ini memiliki atap yang sangat unik yaitu dimana hampir seluruh permukaan atap stadion menggunakan panel tenaga surya. Stadion ini merupakan salah satu stadion terbesar dan merupakan induk di Taiwan, dimana ketika ada perlombaan terkadang ditempatkan di stadion ini.
Stadion Nasional Taiwan menyumbangkan hampir 75% energi pada masyarakat sekitar jika tidak ada pertandingan. Unik bukan, dimana biasanya stadion hanya menggunakan galvalum disini sudah dilapisi dengan penggunaan pasang solar panel.
Baca Juga:
- Panel Surya Untuk Aplikasi Pompa Air Tenaga Surya
- Rekomendasi Baterai Panel Surya Terbaik untuk Anda
Atap Solar, Kota Vatikan
Selanjutnya yaitu atap dolar yang ada di kota Vatikan, ini bisa Anda gunakan sebagai inovasi baru di kota Anda atau di desa sebagai alternatif energi yang ramah akan lingkungan. Disini setiap atap yang ada di kota Vatikan ditutupi oleh panel tenaga surya. Panel-panel inilah yang menghasilkan listrik di kota Vatikan.
Pemandangan yang unik sekaligus indah bukan, hal ini bisa Anda buat sebagai terobosan baru. Dimana di Indonesia yang hanya memiliki dua iklim hal ini berpotensi sebagai alternatif pertama untuk penggunaan pembangkit listrik yang bertenaga ramah lingkungan. Sangat cocok bukan untuk negara Indonesia agar mengurangi kadar pencemaran lingkungan dengan menggunakan pasang solar panel sebagai pembangkit listrik.
BedZED London, Inggris
BedZED London merupakan sebuah tempat pengembangan energi ramah lingkungan yang ada di London, Inggris. Pembuatan BedZED itu sendiri dimulai pada tahun 2000-2002, BedZED merupakan rekonstruksi bangunan berkelanjutan sebagai penyedia energi ramah lingkungan. Tempat yang berlokasikan di Londo, Inggris ini merupakan sebuah desa yang unik dimana pada setiap atap terpasang panel yang memberikan aliran listrik di setiap bangunan.
BedZED merupakan desa pertama yang ada di Inggris yang menyediakan energi ramah lingkungan dimana didalamnya ada beberapa bangunan yang ditempati sebagai rumah, kantor dan juga sekolah. Sungguh unik bukan, Dan ini juga bisa dijadikan Inspirasi untuk Anda yang sedang mencari alternatif energi, Anda bisa membuat konstruksi bangunan dengan atap yang dilapisi pasang solar panel.
Nah bagaimana ulasan di atas, membantu bukan? Itulah tadi ulasan mengenai pasang solar panel unik yang ada di dunia yang bisa Anda jadikan referensi untuk membangun desa tematik yang ramah akan lingkungan. Selain ramah lingkungan penggunaan tenaga surya juga bisa menghemat persediaan listrik.
Baca Juga: Panel Surya Untuk Aplikasi Pompa Air Tenaga Surya
PT. Java Surya Teknik (Sanspower) telah turut memperkenalkan dan mengembangkan teknologi panel surya khususnya untuk membangun ratusan sistem Pompa Air Tenaga Surya (PATS) di seluruh wilayah Indonesia. Kami telah menjadi mitra terpercaya dengan terdaftar sebagai Approved Partner Distribution dari Lorentz Jerman.
Percayakan kebutuhan panel surya anda kepada perusahaan yang memiliki reputasi dalam membangun dan merancang sistem tenaga surya di wilayah anda.
Telp: 031 3360 1211 – 031 3360 1233
Whatsapp: 081392276191 – 081249911495